Cara Membuka Rekening Akun Paypal Terbaru

Nikmati kemudahan belanja online diluar negeri dengan membuka rekening dan registrasi akun Paypal untuk kebutuhan finansial online.

Cara Membuka Rekening Akun Paypal

PayPal merupakan payment gateway (gerbang pembayaran) yang sudah berdiri sejak 1998 dan telah diakusisi oleh perusahaan online terbesar yang bernama Ebay pada tahun 2002.

Pada jaman yang serba uang digital ini, Paypal menjadi solusi terkait permasalahan pembayaran disitus luar negeri, pasalnya banyak sekali web toko online diluar negeri yang menggunakan metode Paypal sebagai metode pembayaran.

Tidak hanya diluar negeri saja, karena Di Indonesia sendiri juga sudah banyak sekali situs ecommerce yang menerima pembayaran melalui Paypal, salah satunya adalah Agen Pulsa Paypal.



Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah panduan cara mendaftar akun Paypal dan cara verifikasinya (dilengkapi dengan gambar).

Cara Registrasi Akun Paypal

Sebelum melakukan pendaftaran, pastikan kalian menyiapkan sebuah dokumen pendukung agar nantinya akun dapat full aprove (diterima tanpa kendala).

Dokumen dan syarat yang harus disiapkan antara lain adalah:
  1. KTP / E-KTP / SIM (Kartu Identitas)
  2. Buku Tabungan / Rekening
  3. Email dan Nomor Telepon Aktif
  4. Kartu Debit / Credit Card (Opsional)
Untuk dokumen kartu debit itu besifat opsional namun nanti akan diperlukan untuk melakukan verifikasi akun (agar terbebas dari limit).
 
Jika sudah menyiapkan dokumen diatas sekarang tinggal melakukan pendaftaran, disini kamu bisa langsung menggunakan aplikasi atau melalui situs resmi Paypal.

Kalau saya sendiri lebih suka melakukan pendaftaran melalui web saja, kunjungi www.paypal.com untuk melakukan pendaftaran.

Tombol Registrasi Paypal

Pada pojok kanan atas terdapat sebuah tombol Daftar, klik pada tombol tersebut untuk melakukan registrasi Paypal. 

Opsi Member Level

Disini kamu akan diberikan dua opsi tujuan pembukaan Rekening Paypal, berikut keteranganya;

Membeli menggunakan Paypal – Jika kamu menggunakan Paypal sebagai alat pembayaran ke sebuah toko online, contoh membeli sebuah produk seperti tas, baju, maupun layanan online lainya.

Menerima pembayaran menggunakan Paypal – Jika kamu memiliki tujuan untuk menerima pembayaran atau kamu berada pada posisi penjual bukan pembeli.

Karena saya pribadi membuka akun Paypal untuk melakukan pembelian maka saya memilih opsi Membeli menggunakan Paypal.

Formulir Pengisian Biodata

Selanjutnya kamu akan disuruh untuk memasukan informasi biodata (data diri) yang valid, usahakan informasi yang diberikan sesuai dengan apa yang ada pada kartu identitas.

Negara / Wilayah: Isi dengan tempat tinggal kamu saat ini (sesuai kartu identitas).

Nama Depan: Masukan nama depan kamu.

Nama Belakang: Masukan dengan nama belakang / terakhir.

Alamat Email: Isi dengan alamat email yang masih aktif (untuk melakukan aktivasi akun).

Buat Katasandi: Masukan dengan password yang terdiri dari simbol, angka, huruf besar dan huruf kecil (kombinasi).

Konfirmasi Kata Sandi Anda: Masukan kembali kata sandi yang telah kamu masukan tadi.

Klik Berikutnya untuk melanjutkan.

Informasi Kartu Identitas

Masih seputar data diri, namun kali ini Paypal akan meminta informasi yang sekiranya agak sensitif mengenai data diri kamu, seperti:

Tanggal lahir, nomor kartu identitas, alamat tempat tinggal, serta kode pos.

Untuk kolom alamat, saya masukan seperti yang ada pada KTP (biar nanti kalau ada masalah ngurusnya gampang).

Memasukan Nomor Telepon Aktif
Kemudian pihak Paypal akan meminta kamu untuk memasukan nomor telepon yang masih aktif, hal ini diperlukan agar nantinya jika terdapat sebuah masalah pada akun, pihak Paypal bisa menghubungi nomor yang kamu cantumkan.

Masukan nomor telepon dan untuk melanjutkan jangan lupa memberikan tanda centang atau ceklist pada Dengan mengeklik tombol dibawah ini, saya setuju untuk memathui Kesepakatan Pengguna dan Pernyataan Privasi Paypal dan klik Saya Setuju dan Buat Rekening untuk melanjutkan.


Mencoba Fitur Paypal

Nah disini sebenarnya kamu sudah selesai dan berhasil membuat rekening paypal, namun belum aktif sepenuhnya karena kamu harus menyelesaikan langkah untuk melakukan aktivasi.

Untuk melakukan aktivasi silahkan klik Coba Sekarang Juga seperti gambar diatas.

Notifikasi Memasukan Kartu Kredit

Bagi kamu yang memiliki Credit Card atau Kartu Debit alangkah baiknya untuk memasukanya pada akun Paypal, karena dengan memasukan kartu debit akun paypal kamu sudah terbebas dari limit.
Jenius - Buka Rekening Tabungan Online Tanpa Biaya!
Namun bagi yang tidak memiliki Credit Card tak perlu khawatir karena kamu bisa melewati proses ini dengan cara mengeklik pada Saya akan melakukanya nanti.

Tapi perlu diingat bahwa, agar akun Paypal terbebas dari pembatasan, proses verifikasi menggunakan kartu debit sangat dibutuhkan atau wajib dilakukan (untuk proses verifikasi menggunakan kartu debit bisa lihat BAB dibawah).

Verifikasi Nomor Ponsel dan Email

Pada halaman awal atau home page, nantinya kamu akan menemukan beberapa tugas yang harus kamu selesaikan, seperti melakukan verifikasi nomor telepon dan verifikasi email.

Selesaikan proses verifikasi tersebut dengan cara menekan tombol Konfirmasi Nomor Ponsel Anda dan juga pada Konfirmasi Email Anda, nantinya pihak Paypal akan memberikan intruksi lebih lanjut tentang tata cara melakukan verifikasi nomor telepon dan email.

Menghubungkan Paypal ke Bank Lokal

Setelah kamu melakukan verifikasi nomor telepon dan juga alamat email nantinya akan muncul sebuah tombol baru yakni Hubungkan Bank Anda, jika kamu sudah memiliki kartu rekening alangkah baiknya untuk mengisi dan menghubungkan Paypal kamu ke Rekening Bank.

Informasi Detail Rekening Bank

Disini kamu disuruh untuk memasukan informasi detail mengenai rekening bank kamu seperti;

Nama Bank: Karena saya menggunakan Bank Digital Jenius maka saya memasukan PT. BANK BTPN.

Kode Bank: Untuk kode bank bisa kamu isi sesuai dengan bank yang kamu gunakan saat ini, perlu diingat bahwa setiap bank memiliki kode yang berbeda, kamu bisa bertanya pada costumer service bank kamu atau mencari kode bank menggunakan Google.

Nomor Rekening: Masukan nomor rekening atm kamu.

Jika sudah selesai tinggal mengeklik pada Hubungkan Bank Anda.

Paypal Terhubung Dengan Bank Indonesia

Ketika kamu mendapatkan notifikasi kurang lebih sama seperti diatas, berarti proses penghubungan antara rekening bank dengan Paypal telah berhasil dan siap untuk digunakan.

Namun perlu diketahui bahwa status akun Paypal kamu saat ini masih Unverifed atau Belum terverifikasi yang artinya kamu belum bisa menikmati seluruh fitur yang ada pada Paypal.

Terlebih lagi transaksi yang dapat kamu lakukan baik menerima atau mengirim dibatasi sebesar 100$, untuk menghilangkan batasan tersebut kamu perlu menghubungkan akun Paypal kamu dengan Kartu Debit (Credit Card).

Tapi tak perlu khawatir karena kami akan sudah merilis sebuah artikel tentang – Cara Verifikasi Akun Paypal Menggunakan Jenius

Nah ketika akun sudah berhasil terverifikasi, lalu apa saja sih benefit ketika menggunakan Paypal ini?

Keutungan Menggunakan Paypal

Banyak sekali benefit ketika kalian menggunakan Paypal, terutama untuk para Freelancer yang menerima atau mengirim uang ke luar negeri.

Kamu tidak akan dikenakan biaya bulanan untuk pembukaan rekening Paypal dan untuk transaksi juga tidak dikenakan biaya untuk tipe Personal / Pengiriman ke Teman.

Selain itu kamu juga dapat melakukan pembayaran ke luar negeri tanpa harus membutuhkan sebuah credit card / kartu debit, karena Paypal bisa menjadi alat pembayaran atas barang yang ingin kamu beli.

Pengiriman uang diproses secara otomatis (instan) tanpa harus menunggu konfirmasi admin.

Yang terakhir adalah Pelindungan Transaksi pengguna, dimana pada fitur ini memungkinkan pengguna melakukan pengembalian dana (refund) ketika barang tidak sesuai dengan yang ada, misalnya mengalami rusak atau salah barang.

Semacam rekber lah kurang lebih….

Oke mungkin itu saja cara daftar dan verfikasi akun Paypal terbaru, sampai bertemu dikesempatan selanjutnya, stay kerad and keep kalem, akhir kata sampai jumpa.

Related Posts

Tukar Pulsa Jadi Uang

Kudapedia adalah blog pribadi untuk dokumentasi atas segala hal yang penulis lakukan.